Dalam beberapa hari terakhir kita mendengar, membaca, dan melihat bagaimana sebagian warga, khususnya kelompak bawah harus berjuang ekstra keras untuk mendapatkan minyak goreng. Ya, minyak goreng sulit dicari karena tidak ada di pasaran. Jika pun ada, dalam sekejap langsung habis.
Di waktu yang bersamaan Tim Subdit I/Indag Dit Reskrimsus Polda Sumatera Utara bersama Satgas Pangan Provinsi Sumut menemukan gudang penyimpanan minyak goreng di Kabupaten Deli Serdang dengan jumlah besar saat melakukan monitoring terhadap komoditas bahan pokok penting tersebut.
Direktur Reskrimsus Polda Sumut Kombes Pol John Charles Edison Nababan, menyebutkan, pada pengecekan di gudang PT Indomarco Prismatama di Jalan Industri, Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Jumat (18/2) ditemukan minyak goreng kemasan 1 liter dengan merek Parveen sebanyak 1.184 kotak atau 23.680 pcs. Artikel selengkapnya dapat anda baca di Majalah Sains Indonesia edisi Maret 2022